Tuesday 6 December 2016

KISAH PERJALANAN HIDUP TOKOH SUFI TERKEMUKA



KISAH PERJALANAN HIDUP TOKOH SUFI TERKEMUKA


Di bawah ini adalah daftar nama para sufi yang diambil dari Kitab Tadzkirotul Auliya ( Warisan Para Auliya) Karya Fariduddin Attar. Sebenarnya masih banyak lagi nama-nama para sufi yang terkenal, namun secara pelan-pelan kami akan memuatnya satu persatu sedaya yang kami bisa. Fariduddin Attar sendiri sebenarnya adalah termasuk kaum sufi juga, dan menurut suatu riwayat, beliau terbunuh ketika kaum mongolia menjajah negeri Irak. Di kesempatan lain kami juga berencana mengusung artikel mengenai tokoh pengarang kitab ini, supaya lebih lengkap.
Berikut ini adalah nama-nama tokoh sufi yang terdapat pada kitab Tadzkirotul Auliya karangan Fariduddin Attar. Silahkan Klik daftar nama sufi yang ingin anda baca:
1. Hasan Al Bashri
Hasan bin Abil Hasan al-Bashri lahir di kota Madinah pada tahun 21H/642. Ia adalah putera dari seorang budak yang ditangkap di Maisan, kemudian menjadi klien dari sekretaris Nabi Muhammad, Zaid bin Tsabit. Karena dibesarkan di Bashrah ia bsia bertemu dengan banyak sahabat Nabi, antara lain — seperti
yang dikatakan orang — dengan tujuh puluh sahabat yang turut dalam Perang Badar. Hasan tumbuh menjadi seorang tokoh di antara tokoh yang paling terkemuka pada zamannya. Dan ia termasyhur karena kesalehannya yang teguh, dan secara blak-blakan membenci sikap kalangan atas yang berfoya-foya. Sementara teolog-teolog dari kalangan Mu’tazilah memandang Hasan sebagai pendiri gerakan mereka (“Amr bin ‘Ubaid dan Wasil bin Atha” terhitung sebagai muridnya),
didalam higografi sufi, ia dimuliakan sebagai salah seorang di antara tokoh-tokoh suci yang terbesar pada masa awal sejarah Islam. Hasan meninggal di kota Bashrah pada tahun 110H/728 M. Banyak pidato-pidatonya — memang ia adalah seorang yang cemerlang – dan ucap-ucapannya  dikutip oleh penulis-penulis bangsa Arab dan tidak sedikit di antara surat-suratnya yang masih dapat kita saksikan hingga sekarang.

HASAN DARI BASHRAH BERTAUBAT
Pada mulanya Hasan dari Bashrah adalah seorang pedagang batu permata, karena itu ia dijuluki Hasan si pedagang mutiara. Hasan mempunyai hubungan dagang dengan Bizantium, karena itu ia berkepentingan denga para Jenderal dan  Menteri Kaisar, dalam sebuah peristiwa ketika bepergian ke Bizantium, hasan mengunjungi Perdana Menteri dan mereka berbincang-bincang beberapa saat.
“Jika engkau suka, kita akan pergi ke suatu tempat”, si menteri mengajak Hasan.
“Terserah kepadamu,” jawab Hasan, “Ke mana pun aku menurut.” Si menteri memerintahkan agar disediakan seekor kuda untuk Hasan.
Si menteri naik ke punggung kudanya, Hasan pun melakukan hal yang serupa, setelah itu berangkatlah mereka menuju pdang pasir. Sesampainya di tempat tujuan, Hasan melihat sebuah tenda yang terbuat dari brokat Bizantium, diikat dengan tali sutra dan di pancang dengan tiang emas di atas tanah. Hasan berdiri di jejauhan.
Tak berapa lama kemudian muncul lah sepasukan tentara perkasa dengan perlengkapan perang yng sempurna. Mereka lalu mengelilingi tenda itu, ia meggumamkan beberapa patah kata kemudian pergi. Setelah itu muncul para filosof dan cerdik pandai yang hampir empat ratus orang jumlahnya. Mereka mengelilingi tenda itu, menggumamkan beberpa patah kata kemudian berlalu dari tempat itu.
Datang lagi tigaratus orang-rang tua yang arif bijak sana dan berjanggut putih, mereka menghampiri dan mengelilingi tenda itu, lalu menggumamkan beberapa patah kata, kemudian berlalu, Akhirnya datang pula lebih dari dua ratus perawan cantik masing-masing mengusung nampan penuh dengan emas, perak dan batu permata, mereka mengelilingi tenda itu dan menggumamkan beberapa patah kata
kemudian pergi meniggalkannya. Hasan mengissahkan betapa ia sangat heran menyaksikan kejadian-kejadian itu dan bertanya kepada dirinya sendiri. Apakah artinya semuanya itu? “Ketika kami meninggalkan tempat itu”, Hasan meneruskan kisahnya,
“Aku bertanya kepada si perdana menteri, Si perdana menteri menjawab bahwa dahulu Kaisar mempunyai seorang putera yang tampan, menguasai berbagai cabang ilmu pengetahuan dan tak terkalahkan di dalam arena kegagah perkasaan. Kaisra
sangat sayang kepada puteranya itu. Tanpa terduga-duga, si pemuda jatuh sakit. Semua tabib paling ahli sekalipun tidak mampu menyembuhkan penyakitnya.
Akhirnya si pemuda putera mahkota itu meninggal dan dikuburkan di bawah naungan tenda tersebut. Setiap tahun orang-orang datang berziarah ke kuburannya”.
Sepasukan tentara yang mula-mula mengelilingi tenda tersebut berkata : “Wahai putera mahkota, seandainya malapetaka yang menimpa dirimu ini terjadi di medan pertempuran, kami semua akan mengorbankan jiwa raga kami untuk menyelamatkanmu. Tetapi malapetaka yang menimmpamu ini datang dari Dia yang tak sanggup kami perangi dan tak dapat kami tantang”. Setelah berucap seperti itu mereka pun berlalu dari tempat itu.
Kemudian tiba lah giliran para filosof dan cerdik pandai. Mereka berkata : Malapetaka yag menimpa dirimu ini datang dari Dia yang tidak dapat
kami lawan dengan ilmu pengetahuan. Filsafat dan tipu muslihat. Karena semua filosof di atas bumi ini tidak berdaya menghadapi-Nya dan semua cerdik pandai
hanya orang-orang dungu di hadapan-Nya. Jika tidak demikian halnya, kami telah berusaha dengan mengajukan dalih-dalih yang tak dapat di pantah oleh siapa pun
di alam semesta ini:. Setelah berucap demikian para filosof dan cerdik pandapi
itu pun berlalu dari tempat tersebut.
Selanjutnya orang-orang tua yang mulia tampil seraya berkata :
“Wahai putera mahkota, seandainya malapetaka yang menimpa dirimu ini dapat
dicegah oleh campur tangan orang-orang tua, niscaya kami telah mencegahnya
dengan do’a do’a kami yang rendah hati ini, dan pastilah kami tidak akan
meninggalkan engkau seorang diri di tempat ini. Tetapi malapetaka yang
ditimpakan kepadamu datang dari Dia yang  sedikit pun tak dapat
dicegah oleh campurtangan manusia-manusia yang lemah”. Setelah kata-kata ini
mereka ucapkan merekapun berlalu.
Kemudian dara-dara cantik dengan nampan-nampan berisi emas dan
batu permata datang menghampiri, mengelilingi tenda itu dan berkata : “Wahai
putera Kaisar, seandainya malapetaka yang menimpa dirimu ini bisa ditebus
dengan kekayaan dan kecantikan, niscaya kami merelekan diri dan harta kekayaan
kami yang banyak ini untuk menebusmmu dan tidak kami tinggalkan engkau di
tempat ini. Namun mala petaka  ini ditimpakan oleh Dia yang tak dapat
dipengaruhi oleh harta kekayaan dan kecantikan.” Setelah berkata-kata ini
mereka ucapkan, merekapun meninggalkan tempat itu.
Terakhir sekali Kaisar beserta perdana menteri tampil, masuk ke
dalam tenda dan berkata : “Wahai biji mata dan pelita hati ayahanda! Wahai buah
hati ayahanda! Apakah yang dapat dilakukan oleh ayahanda ini? Ayah handa telah
mendatangkan sepasukan tentara yang perkasa, para filosof dan cerdik pandai,
para pawang dan penasehat, dan dara-dara cantik yang jelita, harta benda dan
segala macam barang-barang berharga. Dan ayahanda sendiri pun telah datang.
Jika semua ini ada faedahnya, maka ayahanda pasti melakukan segala sesuatu yang
dapat ayahanda lakukan. Tetapi malapetaka ini telah ditimpakan kepadamu oleh
Dia yang tidak dapat dilawan oleh ayahanda beserta segala aparat, pasukan,
pengawall, harta benda dan barang-barang berharga ini. Semoga engkau
mendapat kesejahteraan, selamat tinggal sampai tahun yang akan datang.”
Kata-kata ini diucapkan sang Kaisar kemudian ia berlalalu dari tempat itu.
Pengisahan si menteri ini sangat menggugah hati Hasan. Ia tidak
dapat melawan dorongan hatinya. Dengan segera ia bersiap-siap untuk kembali ke
negerinya. Sesampainya di kota Bashrah ia bersumpah tidak akan tertawa lagi
di  atas dunia ini sebelum mengetahui dengan pasti bagaimana nasib
yang akan dihadapinya nanti. Ia melakukan segalam macam kebaktian dan disiplin
diri yang tak dapat ditandingi oleh siapa pun pada masa hidupnya.
HASAN DARI BASHRAH DAN
ABU’AMR
Pada suatu  hari, ketikaAbu ‘Amr, seorang ahli tafsir
terkemuka sedang mengajarkan Al-Quran, tak disangka-sangka datanglah seorang
pemuda tampan ikut mendengarkan pembahasanya. Abu ‘Amr terpesona memandang sang
pemuda dan secara mendadak lupalah ia akan setiap kata  dan huruf
dalam Al Quran. Ia sangat menyesal dan gelisah karena perbuatannya itu. Dalam
keadaan seperti ini pegilah ia mengunjungi Hasan dari Bashrah untuk mengadukan
kemasygulan hatinya itu.
“Guru.” Abu ‘Amr berkata sambil menangis dengan sedih, “Begitulah
kejadiannya. Setiap kata dan huruf Al-Quran telah hilang dari ingatanku.”
Hasan begitu terharu mendengar keadaan Abu ‘Amr.
“Sekarang ini adalah musim haji.” Hasan berkata kepadanya.
“Pergilah ke Tanah Suci dan tunaikan ibadah haji. Sesudah ituu pegilah ke  Masjid
Khaif. Di sana engkau akan bertemu denga seorang tua. Jangan engkau langsung menegusnya
tetapi tunggulah sampai keasyikannya beribadah selesai. Setelah itu berulah
engkau mohonkan agar ia mau berdoa untukmu.”
Abu ‘Amr menuruti petuah Hasan. Di pojok ruangan masjid Khaif, Abu
‘Amr melihat seorang tua yang patutu dimuliakan dan beberapa orang yang duduk
mengelilingi dirinya. Beberapa saat kemudian masuklah seorang lelaki yang
berpakaian putih bersih. Orang-orang itu memberi jalan kepadanya. Mengucapkan
salam dan setelah itu mereka pun berbincang-bincang dengan dia. Ketika waktu
shalat telah tiba, lelaki tersebut minta diri untuk meninggalkan tempat itu.
Tidak berapa lama kemudian yang lain-lainnya pun pergi ula, sehingga yang
tinggal di tempat itu hanyalah si orang tua tadi.
Abu ‘Amr menghampirinya dan mengucapkan salam.
“Dengan Nama Allah, tolonglah diriku ini,” Abu ‘Amr berkata sambil
menangis. Kemudian menerangkan dukacita yang menimpa dirinya. Si orang tua
sangat prihatin mendengar penuturan Abu ‘Amr tersebut, lalu menegadahkan kepala
dan berdoa. “Belum lagi ia merendahkan kepalanya,” Abu ‘Amr mengisahkan, “Semua
kata dan huruf Al Quran telah dapat ku ingat kembali. Aku bersujud di depannya
karena begitu syukurnya.”
Siapa yang telah menyuruhmu untuk menghadap kepada ku?” Kata orang
tua itu bertanya kepada Abu ‘Amr.
“Hasan dari Bashrah,” Jawab Abu ‘Amar.
“Jika seseorang telah mempunyai imam seperti Hasan.” Lelaki tua
tersebut berkomentar,’ mengapa ia memerlukan imam yang lain? Tapi baiklah,
Hasan telah menunjukan siapa diriku ini dan kini akan ku tunjukan siapakah dia
sebenarnya. Ia telah membuka selubung diriku dan kini ku buka pula selubung
dirinya,” Kemudian orang tua itu meneruskan, “Lelaki yang berjubah putih tadi,
yang datang ke sini setelh waktu shalat ‘Ashar, dan yang terlebih dahulu
meninggalkan tempat ini serta dihormati orang-orang lain tadi, ia adalah Hasan.
Setiap hari setelah melakukan Shalat ‘Ashar di Bashrah ia berkunjung ke
sini, berbincang-bincang bersamaku, dan kembali lagi ke Bashrah untuk shalat
Maghrib di sana. Jika seseorang telah mempunyai imam seperti Hasan, mengapa ia
masih merasa perlu memohonkan doa dari diriku ini?”
HASAN DARI BASHRAH DAN
PENYEMBAH API
Hasan mempunyai tetangga yang bernama Simeon, seorang penyembah
api. Suatu hari Simeon jatuh sakit dan ajalnya hampir tiba. Sahabat-sahabat
meminta agar Hasan sudi mengunjunginya,. Akhirnya Hasan pun pergi mendapatkan
Simeon yang terbaring di atas tempat tidur dan badannya telah kelam karena api
dan asap.
“Takutlah kepada Allah,” Hasan menaseharkan, “Engkau telah menyia-nyiakan seluruh usiamu di tengah-tengah api dan asap.”
“Ada tiga hal yang telah mencegahku untuk menjadi seorang Muslim,”jawab Simeon penyembah api. “Yang pertama adalah kenyataan bahwa walaupun
kalian membenci keduniawian, tapi siang dan malam kalian mengejar harta kekayaan. Yang kedua, kalian mengatakan bahwa mati adalah suatu kenyataan yang
harus dihadapi, namun kalina tidak bersiap-siap untuk menghadapinya. Yang
ketiga, kalian mengatakan bahwa wajah Allah akan terlihat, namun hingga saat ini kalian melakukan segala sesuatu yang tidak di ridhai-Nya.”
Inilah ucapan dari manusia-manusia yang sungguh-sungguh mengetahui,” jawab Hasan. “Jika orang-orang Muslimberbuat seperti yang engkau
katakan, apa pulakah yang hendak engkau katakan? Mereka mmengakui keesaan Allah
sedang engaku menyembah api selama tujuh puluh tahun, dan aku tak pernah
berbuat seperti itu. Jika kita sama-sama terseret ke dalam neraka, api neraka
akan membakar dirimu dan diriku, tetapi jika diizinkan Allah, api tidak akan
berani menghanguskan sehelai rambut pun pada tubuhku. Hal ini adalah karena api
diciptakan Allah dan segala ciptaan-Nya tunduk kepada perintah-Nya. Walau pun
engkau menyembah api selama tujuh puluh tahun, marilah kita bersama-sama
menaruh tangan kita ke dalam api agar engkau dapat menyaksikan sendiri betapa
api itu sesunggunya tak berdaya da betapa Allah itu Maha Kuasa.”
Setelah berrkata demikian Hasan memasukan tangannya ke dalam api.
Namun sedikitpun ia tidak cedera atau terbakar. Menyaksikan hal ini Simeon
terheran-heran. Fajar pengetahuan terlihat olehnya.
“Selama tujuh puluh tahun aku telah menyembah api,” mengeluh
Simeon, “kini hanya dengan satu atau dua helaan nafas ssaja yang tersisa,
apakah yang harus ku lakukan?”
“Jadilah seorang Muslim,” jawab Hasan.
“Jika engkau memberiku sebuah jaminan tertulis bahwa Allah tidak
akan menghukum diriku,” kata Simeon, “Barulah aku menjadi Muslim. Tanpa jaminan
itu aku tidak sudi memeluk agama Islam.”
Hasan segera membuat surat jaminan.
“Kini susullah orang-orang yang jujur di kota Bashrah untuk
memberikan kesaksian mereka di atas surat jaminan tersebut. Simeon mencucurkan
air mata dan menyatakan dirinya sebagai seorang Muslim. Kepada Hasan ia
sampaikan wasiatnya yang terakhir, “Setelah aku mati, mandikanlah aku dengan
tanganmu sendiri, kuburkanlah aku dan selipkan surat jaminan ini di tanganku.
Surat ini akan menjadi bukti bahwa aku adalah seorang Muslim.”
Setelah berwasiat demikian ia mengucap dua kalimah syahadat dan
menghembuskan nafasnya yang terakhir. Mereka memandikan mayat Simeon,
mendhalatkannya dan menguburkannya dengan sebuah surat jaminan di tangannya.
Malam harinya Hasan pergi tidur sambil merenungi apa yang telah dilakukannya
itu. “Bagaimana aku dapat menolong seseorang yang sedang tenggelam sedang aku
sendiri dalam keadaan yang serupa. Aku sendiri tidak dapat menentukan nasibku,
tetapi mengapa aku berani mematikan apa yang akan dilakukan oleh Allah?”
Dengan pikiran-pikiran seperti ini Hasan terlena. Ia bermimpi
bertemu dengan Simeon, wajah Simeon cerah dan bercahaya seperti sebuah pelita;
di kepalanya terlihat sebuah mahkota. Ia mengenakan sebuah jubah yang indah dan
sedang berjalan-jalan di taman surga.
“Bagaimana keadaanmu Simeon?” tanya Hasan kepadanya.
“Mengapakah engkau bertanya padahal engkau menyaksikan sendiri?”
jawab Simeon. “Allah Yang Maha Besar dengan segala kemurahan-Nya telah
menghampirkan diriku kepada-Nya dan telah memperlihatkan wajah-Nya kepadaku.
Karunia yag dilimpahkan-Nya kepdaku melebihi segala kata-kata. Engkau telah
memberiku sebuah surat jaminan, terimalah kembali surat jaminan ini karena aku
tidak membutuhkannya lagi.”
Ketika Hasan terbangun, ia mendapatkan surat jaminan itu telah
berada di tangannya. “Ya Allah,” Hasan berseru, “aku menyadari bahwa segala
sesuatu yng Engkau lakukan adalah tanpa sebab kecuali karena kemurahan-Mu
semata. Siapa yang akan tersesat di pintu-Mu? Engkau telah mengizinkan seseorang yang telah menyembah api tujuh puluh tahun lamanya untuk menghampiri-Mu,
semata-mata karena sebuah ucapan. Betapakah Engkau akan menolak seseorang yang
telah beriman selama tujuh puluh tahun?”
Sumber: Kisah ini diambil dari Kitab “Tadzkiratul Auliya”, “Warisan Para Auliya (terjemah)” Karya Fariduddin Attar.
2. Malik bin Dinar
3. Habib al-‘Ajami
4. Rabi’ah al-Adawiyah
5. Al-Fuzail bin Iyaz
6. Ibrahim bin Ad-ham
7. Bisyr bin Harits
8. Dzun Nun al-Mishri
9. Abu Yazid al-Busthami
10. Abdullah bin Mubarak
11. Sofyan ats-Tsauri
12. Syaqiq al-Balkh
13. Daud ath-Tha’i
14. Al Muhasibi
15. Ahmad bin Harb
16. Hatim al-Asham
17. Sahl bin ‘Abdullah at-Tustari
18. Ma’ruf al-Karkhi
19. Sari  as-Saqathi
20. Ahmad bin Khazruya
21. Yahya bin Mu’adz
22. Syah bin Syuja’
23. Yusuf bin al-Husain
24. Abu Hafshin al-Haddad
25. Abul Qasim al-Junaid ( Junaid Al-Baghdadi)
26. Amr bin ‘Utsman
27. Abu Sa’id al-Kharraz
28. Abul Husain an-Nuri
29. Abu ‘Utsman al-Hiri
30. Ibnu Atha’
31. Sumnun
32. At-Tirmidzi
33. Khair an-Nassaj
34. Abu Bakar al-Kattani
35. Ibnu Khafif
36. Al-Khallaj
37. Ibrahim al-Khauwah
38. Asy-Syibli

Sumber : Kisahteladan.web.id

Saturday 3 December 2016

SEJARAH PEMBACAAN MAHALLUL QIYAM (Berdiri) DALAM ACARA MAULID NABI SAW

Sejarah Pembacaan Mahallul Qiyaam 
(Berdiri Di Dalam Acara Pembacaan Maulid)

Pembacaan kitab-kitab maulid nabi Muhammad Saw, seperti maulid Ad-Dhiba’i, maulid Al-Barzanji, maulid Simtuddhurar, maulid Adh-Dhiya’ullaami’, dll. telah menjadi kegiatan rutin mayoritas umat Islam Ahlussunnah di seluruh penjuru dunia.

Dan kegiatan ini lebih semarak di bulan Rabi’ul awwal, bulan dimana nabi Muhammad Saw. dilahirkan. Namun ada sebagian kecil umat Islam yang menganggap bahwa kegiatan maulid ini bid’ah yang sesat, karena tidak dilakukan oleh Rasulullah Saw.

Ketahuilah bahwa tidak semua yang tidak dilakukan oleh nabi itu dilarang. Yang dilarang adalah apabila kegiatan itu selaras dengan kaidah-kaidah hukum haram, yaitu yang bertentangan dengan ajaran agama Islam. Akan tetapi apabila kegiatan itu selaras dengan kaidah-kaidah hukum sunnah atau mubah, maka kegiatan itu boleh dilakukan karena tidak bertentangn dengan ajaran agama Islam.

Bahkan bisa jadi yang tidak ada di zaman nabi itu termasuk perbuatan yang dianjurkan untuk dilakukan, karena di dalamnya mengandung pengamalan perintah-perintah Allah dan sunnah-sunnah Rasulillah Saw.

Di akhir pembacaan kitab-kitab maulid, sebelum doa dibacakan semua jama’ah berdiri untuk membaca qasidah (syair-syair pujian kepada baginda nabi Muhammad Saw.) dengan dipimpin oleh salah seorang anggota jama’ah yang memiliki suara paling bagus. Dengan harapan agar makna yang terkandung di daam qasidah itu bisa diresapi, hingga membekas di dalam hati. Banyak air mata-air mata yang tumpah ketika acara mahallul qiyam sedang berlangsung.

Hal ini karena kekhusu’an, ketenangan, kedamaian, dan kenyamanan yang mereka rasakan, seakan-akan menyambut kedatangan baginda Rasulullah Saw.
Timbul pertanyaan dibenak kita, siapakah yang bertama kali melakukanmahallul qiyaam pada acara pembacaan kitab maulid?. Ia adalah Tajuddin As-Subki, seorang ulama ahli hadis yang telah mencapai derajat hujjatul islaam(orang yang telah hafal lebih dari tiga ratus ribu hadis, dengan seluruh sanad dan matannya). Beliau adalah guru yang yang sangat alim dan terkenal di zamannya di seluruh penjuru dunia. Beliau memiliki banyak murid yang kebanyakan mereka telah mencapai derajat huffaazh (orang yang telah hafal lebih dari seratus ribu hadis, lengkap dengan sanad dan matannya).

Pada suatu hari beliau mengajak murid-muridnya dan beberapa ulama teman-teman beliau untuk mengadakan pembacaan qasidah. Ketika qasidah sedang dibacakan, tiba-tiba Syaikh Tajuddin As-Subki memegang tongkatnya dan berdiri. Ketika beliau berdiri seluruh jama’ah ikut berdiri.
Ketika berdiri itulah mereka merasakan kedamaian, kenyamanan, dan kekhusyuan yang dahsyat. Air mata mereka mengalir merindukan nabi Muhammad Saw.
Jadi, yang pertama kali melakukan mahallul qiyaam adalah ulama besar, Hujjatul Islaam Syaikh Tajuddin As-Subki. Beliau adalah ulama yang sederajat dengan Imam An-Nawawi, Imam Ibnu Hajar Al-Asqalani, dan imam-imam besar yang lain. Semoga kita semua dijaga oleh Allah dari pendapat-pendapat yang tidak benar yang akan menggoyahkan hati dan pikiran kita, sehingga kita tetapi istiqamah untuk mengikuti jejak para ulama salafusshalih, pewaris para nabi.
Amiin ya Rabbal ‘aalamiin.
Sumber : Embunhati.com

NAMA-NAMA PINTU SURGA

:: Nama-Nama Pintu Surga ::
(Sumber Kitab Daqoiqul Akhbar)
Ibnu Abbas ra. berkata: Surga mempunyai 8 pintu yang terbuat dari emas, yang dihiasi dengan jauhar (sejenis mutiara) dan pada pintu yang pertama tertulis kalimat LAA ILAAHA ILLALLAAH MUHAMMADUR RASUULULLAH, yaitu pintu bagi para Nabi dan Rasul, syuhada’ dan juga pintunya orang-orang yang dermawan. Pintu yang kedua yaitu pintu bagi orang-orang yang mendirikan shalat, orang yang menyempurnakan wudhunya dan orang yang menyempurnakan rukun-rukun shalatnya. Pintu yang ketiga yaitu pintu bagi orang-orang yang memberikan zakatnya dengan senang hati dan ikhlas. Pintu yang keempat yaitu pintu bagi orang-orang yang memerintahkan kepada kebajikan dan mencegah terhadap perbuatan munkar. Pintu yang kelima yaitu pintu bagi orang-orang yang dapat memelihara syahwatnya dan mencegah dari nafsu yang buruk. Pintu yang keenam yaitu pintu bagi orang-orang yang melaksanakan haji dan umrah. Pintu yang ketujuh yaitu pintu bagi orang-orang yang berjihad (dijalan Allah). Dan pintu yang kedelapan yaitu pintu bagi orang-orang yang bertaqwa, yaitu orang yang memejamkan matanya dari perbuatan dan sesuatu yang haram, orang-orang yang melakukan kebaikan, diantaranya: berbuat baik kepada orang tua, mempererat tali persaudaraan (silaturrahim) dan lain sebagainya.
Surga ada 8 (delapan)macam:
1.Darul Jalal yaitu surga yang terbuat dari mutiara putih.
2.Darus Salam yaitu surga yang terbuat dari yaqut merah.
3.Jannatul Ma’wa yaitu surga yang terbuat dari zabarjud hijau.
4.Jannatul Khuldi yaitu surga yang terbuat dari marjan yang berwarna merah dan kuning.
5.Jannatun Na’im yaitu surga yang terbuat dari perak putih.
6.Jannatul Firdaus yaitu surga yang terbuat dari emas merah.
7.Jannatul ‘Adn yaitu surga yang terbuat dari intan putih.
8.Darul Qarar yaitu surga yang terbuat dari emas merah.
Darul Qarar adalah surga yang paling utama dibandingkan dengan surga yang lain. Surga ini mempunyai dua pintu dan dua daun pintu, satu daun pintu terbuat dari emas, dan yang satunya terbuat dari perak. Jarak setiap pintu adalah sebagaimana jarak antara bumi dan langit. Adapun bangunan yang ada didalamnya terbuat dari bata emas dan bata perak, tanahnya dari misik, debunya dari anbar, rumputnya dari za’faran, istana-istananya terbuat dari mutiara, punggungnya dari yaqut dan pintunya dari jauhar.
Didalam surga ini terdapat sungai yang namanya sungai Rahmat yaitu sungai yang mengalir keseluruh surga, kerikil-kerikilnya dari mutiara yang sangat putih, lebih putih dari embun dan lebih manis dari madu.
Didalam surga terdapat sungai yang bernama Sungai Kautsar yaitu sungai Nabi kita Muhammad Saw. pohon-poinnya terbuat dari intan dan yaqut. Didalam surga juga terdapat sungai Kafur, sungai Tasnim, sungai Salsabil, sungai Rahiqul Makhtum dan dibelakang sungai-sungai ini terdapat sungai-sungai lain yang tidak terhitung jumlahnya.
Diriwayat Nabi Saw. beliau bersabda: “Pada malam aku dijalankan (isra’) ke langit, telah diperlihatkan kepadaku seluruh surga, maka aku melihat empat sungai, yang pertama sungai dari air yang tidak berubah warnanya, kedua sungai dari susu yang tidak pernah berubah rasanya, dan ketiga sungai dari arak dan yang keempat sungai dari madu yang sangat bening.” Sebagaimana firman Allah Swt.:
“Yang didalamnya terdapat sungai-sungai dari air yang tidak berubah rasa dan baunya, sungai-sungai dari air susu yang tidak berubah rasanya, sungai-sungai dari khamer yang lezat rasanya bagi orang yang meminumnya dan sungai-sungai dari madu yang bersih dan jernih.” (Qs. muhammad: 15).
Maka aku tanyakan keada Malaikat Jibril as.: “Darimanakah datangnya sungai-sungai ini dan kemana mengalirnya? ” Maka Malaikat Jibril as. menjawab: “Sungai itu mengalir ke telaga kautsar dan aku tidak tau dari mana asalnya, maka tanyakanlah kepada Allah agar Dia memberi tau dan memperlihatkan kepadamu.” Maka berdoalah Nabi Muhammad kepada Allah Swt. Kemudian datanglah seorang malaikat kepada beliau dan memberi salam, seraya berkata:”Wahai Muhammad, pejamkanlah kedua matamu” Maka aku pejamkan mataku, lalu ia berkata:”Bukalah kedua matamu” maka aku buka kedua mataku, tiba-tiba aku berada dibawah pohon dan aku melihat kubah dari intan putih yang memiliki pintu-pintu dari yaqut hijau dan kunci-kuncinya dari emas merah. Andaikata semua makhluk yang ada didunia baik jin atau manusia berhenti diatas kubah itu, sungguh mereka hanya seperti burung yang hinggap diatas gunung. Maka aku melihat empat sungai itu mengalir dari kubah itu. Ketika aku ingin kembali malaikat tadi berkata kepadaku: “Kenapa engkau tidak masuk kedalam kubah itu?” aku menjawab:”Bagaimana aku bisa memasukinya, sedangkan pintu-pintunya tertutup.” Dia berkata:”Bukalah dia” Aku bertanya:”Bagaimana aku harus membukanya?” Lalu dia berkata:”Kuncinya berada ditanganmu” Aku berkata:”Apa kuncinya?” Dia menjawab:”Yaitu lafazh BISMILLAAHIR RAHMAANIR RAHIM” maka terbukalah pintu itu lalu aku masuk kedalamnya. Maka aku melihat sungai-sungai itu mengalir dari empat tiang kubah. Ketika aku hendak keluar, maka malaikat itu berkata kepadaku:”Apakah engkau telah melihat dan mengetahuinya? ” Aku menjawab:”Ya” Malaikat itu berkata kepadaku: “Lihatlah sekali lagi.” Ketika aku melihatnya, maka tertulis diatas empat kubah tersebut lafazh BISMILLAAHIR RAHMAANIR RAHIM Aku melihat sungai air itu keluar dari huruf Mim-nya lafazh BISMI, sungai susu keluar dari huruf Ha’-nya lafazh Allah, sungai arak (khamer) keluar dari Mim-nya lafazh RAHMAN, dan sungai madu keluar dari Mim-nya lafazh RAHIM. Maka aku baru mengerti bahwa asalnya sungai-sungai tersebut adalah dari lafazh Basmalah. Kemudian Allah Swt. berfirman: “Wahai Muhammad, barang siapa yang mengingat-Ku dengan nama ini dari golongan umatmu dengan hati tulus (ikhlas) lafazh BISMILLAAHIR RAHMAANIR RAHIIM maka aku beri dia minum dari empat sungai ini.”
Kemudian Allah memberi minum kepada ahli-ahli surga itu dengan air surga pada hari sabtu, memberi minum dengan madu surga pada hari ahad, memberi minum dengan susu surga pada hari senin, dan memberi minum dengan arak pada hari selasa. Disaat mereka minum, mabuklah mereka lalu terbanglah ahli surga itu selama seribu tahun hingga mereka berhenti pada suatu gunung yang besar yang terbuat dari kasturi yang harum semerbak baunya dan sungai Salsabil mengalir dibawahnya. Maka minumlah mereka pada sungai itu tepat pada hari rabu.
Kemudian terbanglah mereka selama seribu tahun hingga berhenti pada suatu istana yang indah, didalamnya terdapat ranjang-ranjang yang tinggi, dan beberapa gelas yang sudah disediakan sebagaimana yang sudah diterangkan dalam Al-Quran. Maka duduklah setiap orang dari mereka diatas ranjang, lalu datanglah pada mereka minuman Zanzabil kemudian mereka meminumnya tepat pada hari kamis.
Setelah itu mereka dihujani oleh awan yang putih selama seribu tahun, sehingga mereka sampai ketempat duduknya orang yang benar, pada hari itu tepat pada hari jumat, mereka duduk diatas hidangan yang kekal abadi dan turunlah pada mereka minuman Rahiqul Makhtum, yang ditutupi dengan misik. Kemudian mereka membuka tutup tersebut dan mereka meminumnya.
Nabi Saw. bersabda: “Mereka itulah orang-orang yang melakukan kebaikan dan menjauhi perbuatan maksiat”

Sunday 27 November 2016

JIKA iNGIN MULIA JANGAN MEMBANGGAKAN KEMULIAAN

8. Jika ingin Mulia Jangan membanggakan Kemuliaan. (AL-HIKAM)
Syekh Ibn Athaillah Asy-Syakandari

1. Dunia Ini Hanyalah Tipuan

الاكوان ظاهرهاغرة وباطنهاغبرة فاالنفس تنظر الى ظاهر غرتها والقلب ينظرالى باطن عبرتها
"Segala sesuatu yang tampak di dunia ini adalah tipuan. Sedangkan pada hakikatnya -esensinya adalah pelajaran. Dalam dua hal itu maka nafsu lebih memperhatikan kepada yang tampak sebagai tipuannya, sedangkan hati lihat kepada batinnya sebagai pelajaran yang terkandung di dalamnya."

Secara lahiriah,  dunia ini memang terdiri dari berbagai macam kesenang-an dan keindahan. Keadaannya mempesona sehingga banyak manusia yang tergila-gila. Hawa nafsu ingin menikmati duniawi ini. Maka berbagai cita-cita dan khayalan mengacaukan pikiran. Mereka tak mempedulikan siang dan malam demi mengejar dunia. Mereka rela membanting tulang dan memeras keringat, bahkan kawan menjadi lawan karena memperebutkan dunia.

Namun bagi orang-orang yang bermata hati awas -mereka yang menempuh jalan menuju Allah- sangat berhati-hati dalam menyikapi dunia. orang-orang arif ini melihat bahwa dunia, secara lahiriah merupakan tipuan belaka. Karena itu mereka selalu menahan hawa nafsunya agar tidak tertipu oleh keindahan dan kenikmatan yang ada.

Orang-orang makrifat (orang arif) berpendapat bahwa secara lahiriah, dunia itu adalah musuh Allah dan musuh para wali Allah. Permusuhannya terhadap Allah, dikarenakan dunia dapat memutuskan jalan terhadap para waliNya. Oleh karena itu, Allah tidak melihat kepadanya sejak menciptakannya. Permusuhan terhadap para wali Allah disebabkan ia berhias keindahan dan memperdaya mereka dengan kenikmatan-kenikmatan semu. Jika para penempuh jalan Allah tergoda maka putuslah jalan yang mereka tempuh menuju kepada Kebenaran.

Ketahuilah, para nabi diutus untuk menyeru orang-orang agar mereka mengekang hawa nafsunya terhadap dunia dan agar perhatian nuraninya kepada akhirat. Diriwayatkan bahwa suatu ketika Rasulullah saw. melintas dan menjumpai bangkai kambing. Dia berkata kepada sahabat, "Bukankah kalian melihat kambing itu sudah tak berguna lagi bagi pemiliknya?" Para sahabat menjawab, Benar." Rasulullah saw. Berkata lagi, "Demi Tuhan yang nyawaku berapa di tanganNya, sesungguhnya dunia ini dunia ini Lebih hina bagi Allah azza wajalla daripada bangkai kambing itu."
Seandainya dunia ini menyamai sayap nyamuk di sisi Allah, pasti Dia tidak memberi minum orang kafir seteguk pun. Rasulullah saw. Bersabda,"Dunia ini penjara bagi orang- beriman dan surga bagi orang kafir."

Pada riwayat lain juga ditetangkan bahwa beliau saw. bersabda," Dunia ini  terkutuk dan terkutuklah segala Isi nya, kecuali orang yang mendapatkan penunjuk Allah."

Orang-orang yang menempuh jalan Allah akan lebih mengutamakan negeri yang kekal daripada negeri yang penuh dengan tipuan. Negeri yang kekal itu adalah akherat.

Mereka ini menyadari bahwa dunia-secara lahiriah penuh dengan tipuan dan memperdaya Manusia dengan khayalan-khayalan. Kemudian manusia kehabisan sama sekali setelah luput darinya. Maka dunia menyerupai mimpi mimpi di kala tidur.

Bahkan Ali bin Abi Thalib ra. pernah berpesan kepada Salman Al Farisi melalui suratnya, "Perumpamaan dunia seperti ular yang lunak ketika disentuh. Sedangkan racunnya mematikan. Maka berpalinglah dari sesuatu yang engkau sukai dari dunia ini karena sedikit yang menemanimu darinya. Buanglah pikiran-pikiran terhadapnya setelah engkau yakin akan berpisah dengannya. Jadilah engkau seorang yang paling berhati-hati di saat kau sangat gembira. Sebab pemilik dunia itu setiap merasa gembira,  ia pun mengalami pula sesuatu yang tidak disukainya."

oleh karena itu janganlah memandang dunia secara lahiriah, namun pandanglah secara hakikatnya. Karena pada hakikatnya dunia merupakan pelajaran yang sangat berharga. Sehingga engkau akan berbatu hati dalam melaluinya. Dunia ini, adalah segala sesuatu yang dekat denganmu sebelum mati. Sedang engkau harus ingat terhadap sesuatu yang menyusul di belakangmu setelah mati, yaitu akhirat.

Friday 28 October 2016

INTISARI KITAB AL-HIKAM

INTISARI KITAB AL-HIKAM

PENDAHULUAN 

Dengan nama Allah, Yang Maha Pemurah, lagi Maha Penyayang. Segala puji-pujian bagi Allah, Pemelihara sekalian alam. Selawat disertai salam  atas yang paling mulia di antara Rasul-rasul, Muhammad Rasul yang Amin, dan atas sekalian keluarga dan sahabat-sahabat baginda saw.


Aku ridha Allah adalah Tuhan, Islam adalah Agama, Nabi Muhammad saw adalah Nabi dan Rasul, al-Quran adalah Imam, Kaabah adalah Kiblat dan Mukmin adalah saudara.

Wahai Tuhanku! Engkau jualah maksud dan tujuanku dan keredaan Engkau jua yang daku cari. Daku mengharapkan kasih sayang-Mu dan kehampiran-Mu.



Kitab al-Hikam karangan Imam Tajuddin Abu Fadhli Ahmad bin Muhammad bin Abdul Karim bin Athaillah Askandary boleh dianggap sebagai buku teks yang perlu dipelajari oleh orang-orang yang mau mendalami ilmu tauhid / tasawuf serta berjalan pada jalan ke-tauhid-an. Dalamnya mengandung kata-kata hikmah yang boleh dijadikan petunjuk jalan menuju Allah SWT. dan mencapai keridhaan-Nya.

Pada mulanya aku mengenali Kitab al-Hikam pada namanya saja. Apa yang dikatakan sebagian kitab ini merupakan sebuah kitab yang sukar difahami. Hanya sedikit saja sebagian guru-guru yang mampu mengajarkan kitab ini. Anggapan yang telah tertanam dalam fikiranku adalah hanya orang-orang yang khusus saja layak mempelajari kitab tersebut. Oleh yang demikian aku tidak pernah mencoba untuk mempelajarinya.

Kehendak Allah SWT atas segala perkara. Ketika aku mulai memperdalam tentang ke-tauhid-an timbullah minat dan kecenderungan untuk mengetahui isi Kitab al-Hikam. Aku mula mempelajari syarah-syarah kitab tersebut yang boleh didapati di toko-toko buku. Sedikit sekali kefahaman yang terbuka kepadaku. Kemudian aku mempelajari kitab-kitab tasawuf yang aku dapatkan dari berbagai sumber. Berbekal sedikit pengetahuan dalam ilmu tasawuf, Aku mempelajari semula Kitab al-Hikam. Apa yang aku fahamkan itu aku tuliskan sebagai satu cara pembelajaran. 

Apa yang aku pahami dan peroleh dari khazanah al-Hikam ingin aku bagikan dengan saudara-saudara Muslimku. Mudah-mudahan Allah SWT. memberikan taufik dan hidayat kepada kita semua.

Penyusun Syarah al-Hikam ini bukanlah seorang yang alim dalam ilmu tasawuf, apa lagi ilmu fiqih. Oleh karena itu ada baiknya jika saudara-saudara yang membaca kitab ini merujukkan kepada orang yang alim. Jika terdapat perbedaan pendapat di antara isi kitab ini dengan perkataan orang alim, anggaplah kefahaman penyusun yang telah khilaf dan berpeganglah kepada perkataan orang alim. Penyusun memohon maaf atas kekhilafan tersebut. Sekiranya apa yang disampaikan dalam kitab ini adalah benar, maka sesungguhnya kebenaran itu dari Allah SWT. Hanya Dia yang patut menerima pujian. Hanya kepada-Nya kita bersyukur.

Wahai saudara-saudaraku yang aku kasihi.

Ilmu adalah nur. Hati juga nur. Dan, Nur adalah salah satu nama daripada Nama-nama Allah s.w.t. Nur Ilahi, hati dan ilmu berhubung rapat. Hati yang suci bersih menjadi bekas yang sesuai untuk menerima pancaran Nur Ilahi. Hati yang dipenuhi oleh Nur Ilahi mampu menerima Nur Ilmu dari alam ghaib. Nur Ilmu yang dari alam ghaib itu membuka hakikat alam dan hakikat Ketuhanan. Hati yang menerima pengalaman hakikat memancarkan nurnya kepada akal. Akal yang menerima pancaran Nur Hati akan dapat memahami perkara ghaib yang dinafikan oleh akal  biasa. 

Bila hati dan akal sudah beriman hilanglah keresahan pada jiwa dan kekeliruan pada akal. Lahirlah ketenangan yang sejati. Hiduplah nafsu muthmainnah menggerakkan sekalian anggota zahir dan  batin supaya berbakti kepada Allah s.w.t. Jadilah insan itu seorang hamba yang sesuai zahirnya dengan Syariat  dan batinnya dengan kehendak dan lakuan Allah s.w.t. Bila Allah s.w.t memilihnya, maka jadilah dia seorang insan Hamba Rabbani, Khalifah Allah yang diberi tugas khusus dalam melaksanakan kehendak Allah s.w.t di bumi.

Khalifah Allah muncul dalam berbagai-bagai bidang. Mana-mana bidang yang dipimpin oleh Muslim yang bertaraf Khalifah Allah akan menjadi cemerlang dan kaum Muslimin akan mengatasi kaum-kaum lain dalam bidang berkenaan. Khalifah ekonomi akan membawa ekonomi umat Islam mengatasi ekonomi semua kaum lain. Khalifah tentera akan membebaskan umat Islam dari  kaum penjajah dan penindas yang zalim. Khalifah dakwah akan membukakan Islam yang sebenarnya dan membersihkannya dari  bidaah, kekarutan dan kesesatan. Bila semua bidang kehidupan dipimpin oleh Khalifah Muslim maka umat Islam akan menjadi umat yang teratas dalam segala bidang.

Mulailah belajar membentuk hati agar ia menjadi bercahaya dengan Nur Ilahi. Nur Ilahi adalah lentera bagi hati yang akan mengalahkan segala jenis senjata dan segala jenis sistem, walau bagaimana canggih sekali pun. Bila Nur Ilahi sudah memenuhi ruang hati umat Islam maka umat Islam akan menjadi satu padu yang tidak akan dapat dikalahkan oleh siapa pun, dalam bidang apa sekalipun. Insya-Allah !

#Nikmat Gusti Allah SWT. dapat Menghancurkanmu



Takutlah, bila kebaikan Allah yang selalu diberikan kepadamu pada saat dirimu tetap berbuat kemaksiatan kepadaNya, maka semua itu akan menghancurkanmu. Ingatlah firman Nya, "Pada saatnya nanti Aku akan menarik mereka secara berangsur-angsur (kepada kehancuran) secara tidak diketahuinya.

Orang yang berkeluh kesah dan berpikir pendek seringkalimengeluh, "Betapa diriku sudah melakukan perintahNya dan menjauhi laranganNya namun karunia dan nikmat masih belum tercurahkan. Sedangkan mereka yang selalu berbuat durhaka dan Selalu melanggar perintah Nya, namun bergelimang kenikmatan semakin dosa, semakin besar kenikmatan yang diterima."

Jalan pikiran ini seringkali engkau dengar dari mulut orang-orang yang tampaknya tekun menjalankan ibadah, orang awam. Orang awam semacam ini sibuk meng-hitung amalnya dan senantiasa berharap Allah membalas imbalan.

Ia tak pernah segan-segan untuk 'menuntut' yang dianggap Hak nya dari Allah. Padahal jika dipikir secara makrifat, sesungguhnya engkau akan menemukan hikmah di balik kenyataan hidup yang ada ini. yaitu kenyataan di mana orang yang taat, tetapi keadaan kehidupannya sengsara. Sedangkan orang yang ingkar, sepertinya bergelimang kenikmatan.

Gusti Allah memberi karunia dan nikmat kepada orang yang durhaka kepadaNya, bukan berarti Dia sangat sayang kepada hambaNya itu. Kenikmatan yang diberikan itu tak lebih dari sesuatu yang justru mencelakakan. Allah membiarkan orang-orang yang tidak takut terhadap pengguna-an kenikmatan. Sehingga mereka ini berjalan selangkah demi selangkah, dan tergelincirlah ke jurang tanpa bisa keluar lagi. Sebab pencabutan kenikmatan dunia bisa saja dilakukan Gusti Allah secara perlahan-lahan sehingga nyaris tak tampak.

Gusti Allah membiarkan orang durhaka terus berkutat pada dosa-dosanya. Dengan kenikmatan yang ada, justru semakin mempercepat dan mempermudah seseorang untuk berbuat durhaka.
Kalau sudah demikian, maka apakah nikmat  Allah yang mereka terima itu merupakan karunia? Sesungguhnya nikmat yang diterima bagi para pendosa merupakan suatu kebinasaan yang tak disadari.

Adapun orang orang yang menempuh jalan Ma'rifat, ia akan sangat takut ketika menerima karunia (nikmat) dari Allah, ketakutannya karena jangan-jangan nikmat yang diterima itu dapat mencelakakan dan penyebab jauh dari jalan Allah. Karenanya, golongan orang-orang yang bermata hati ini senantiasa bersyukur, Lalu menggunakan kenikmatan itu sebagai media sarana untuk menempuh jalan menuju Allah. Mereka menyadari akan firman Allah, 

"Maka tatkala mereka melupakan peringatan yang telah diberikan kepada mereka, Kami pun membukakan semua pintu kesenangan. Sehingga jika mereka bergembira dengan apa yang telah diberikan kepada mereka, Kami akan menyiksa mereka dengan tiba-tiba. Maka ketika itu mereka terdiam berputus asa." (QS. Al An'am 44)

“Jika engkau berpisah dengan hari esok, maka tak akan bisa berjumpa kembali. Dan hari ini, tak dapat kau cari di esok hari.”

“Semakin lama, hitungan harimu memang semakin banyak. Tapi pada hakikatnya, setiap hari berkurang terus dan semakin mendekati batas akhir, kematian.”
“Dalam hadits Bukhari, diterangkan bahwa suatu ketika Rasulullah saw menepuk pundak ibnu umar seraya berkata,”ketika engkau berada di sore hari, jangan menanti datangnya pagi. Ketika engkau berada di pagi hari, janganlah menunggu datangnya petang. Manfaatkanlah sehatmu untuk sakitmu dan pergunakan hidupmu untuk matimu.”
“Yang harus kita lakukan adalah menyandarkan diri sepenuhnya kepada Allah jangan banyak meminta, baik permohonan yang berkenaan dengan rezeki (dunia) maupun berkenaan dengan urusan akherat. Diminta atau tidak, jika Allah menghendaki pastilah terjadi.”
“Setiap nafas yang berhembus darimu, disitulah takdir Allah berlaku kepadamu.”
“Jika aku mau tegak berdiri dan berikhtiar maka Allah maha bijaksana dalam menentukan takdirnya kepadaku.”
“Cermin hati yang terwujud dalam gerak-gerik dan lahiriahmu, maka itulah yang disebut aura. Karena itu engkau mampu membentuk hatimu menjadi jernih, pikiranmu menjadi bersih, setiap langkah yang kau jejakkan dimuka bumi ini niscaya baik. Hidupmu akan bermanfaat bagi sesama.”
“diantara tanda-tanda matinya hati adalah tidak adanya kesedihan setelah terlewatkan kesempatan beramal taat, dan tidak ada penyesalan terhadap suatu pelanggaran yang engkau lakukan.”
“Sebagian ulama berpendapat bahwa matinya hati itu disebabkan tiga sifat, yaitu cinta kepada dunia secara berlebihan, ceroboh dan kurang berzikir, serta menuruti hawa nafsu.”
“Nabi bersabda,”Dunia ini penjara bagi orang beriman dan surga bagi orang kafir”
“Ali bin Abi Thalib ra, “Perumpamaan dunia seperti ular yang lunak ketika disentuh, sedangkan racunnya mematikan.”
“Carialah sesuatu yang bermanfaat di dunia ini. Adapun yang bermanfaat adalah ilmu dan amal.”
“Ada dua nikmat yang tak satupun makhluk terlepas darinya, dan setiap yang wujud itu itu terjadi dari keduanya, yaitu imjad dan nikmat imdad.
• Imjad adalah kenikmatan yang disebabkan oleh terwujudnya benda-benda atau sesuatu yang pada mulanya tidak ada menjadi ada.
• Imdad adalah kenikmatan yang disebabkan oleh tetap adanya sesuatu yang sudah ada sehingga menjadi lebih sempurna.

Pertolongan Allah ada 2 macam :

1. Pertolongan jasmani
Dimana kita terpenuhi kebutuhan jasmani kita, pertolongan ini diberikan kepada semua makhluk yang melata dimuka bumi.
“Dan tidak ada satu binatang melatapun di muka bumi melainkan Allah jua yang memberi rezekinya, dan ia mengetahui tempat berdiam binatang itu dan tempat menyimpan rezekinya. Dari semua itu terdapat dalam kitab yang nyata.” (QS. Hud : 6)

2. Pertolongan rohani
Adalah berupa ilmu dan iman yang tertanam di dalam hati
“Nabi Nuh selama ratusan tahun berdakwah namun pengikutnya 70-80 orang saja”
“Pondasi kita adalah keimanan, janganlah terlalu mengharapkan yang manis saja dalam hidup ini karena sering kali yang manis itu membuat sakit perut, dan jangan pula takut terhadap yang pahit karena siapa tahu dalam pahit itu mengandung obat yang manjur.”
“Jangan menuntut terhadap Allah karena keterlambatan terkabulnya permohonanmu, namun tuntutlah dirimu sendiri yang kurang sopan.”

Tanda ikhlas itu ada 3,
Pertama ialah pujian dan celaan orang sama saja bagi dirinya.
Kedua tidak riya' dalam beramal taat ketika ia sedang melaksanakan amal itu.
Ketiga, amal itu dilakukan hanya mengharap pahala akherat.”

#Bukanlah Dzikir Jika Tidak Disertai Perenungan dan penyaksian

"Tidak akan terjadi dzikir jika tidak disertai dengan perenungan dan penglihatan mata hari (kepada Allah)". 

Dzikir itu meliputi amalan-amalan yang tampak seperti shalat, puasa, sedekah, menolong orang lain, berbaik sikap terhadap tetangga atau sesama manusia. Dzikir dapat dikatakan efektif apabila engkau sertai dengan perenungan dan penglihatan kepada Allah. Tentu saja melalui mata batinmu. Sehingga semua amal yang engkau lakukan semata-mata dikerjakan ikhlas karena Allah. Segala tindak-tanduk merasa selalu diawasi oleh Allah.

#Tugas Anggota Lahiriah dan Hati Terhadap Allah

"Allah memperlihatkan DzatNya kepadamu sebelum memintamu untuk bersaksi atas kebesaranNya. Maka anggota lahir mengakad sifatNya dan hati menyatakan sifat keesa-anNya".

Allah Maha Berkehendak dan Maha Tahu. Sebelum Dia menuntut hambaNya untuk beribadah, terlebih dahulu memperlihatkan kebesaran dan keluburanNya. Untuk itu setiap anggota lahiriah-anggota badan mempunyai tugas sendiri-sendiri. Semua tugas itu dalam rangka beribadah kepadaNya.

Engkau dikaruniai alat tubuh yang sempurna, mulai mata. telinga, kaki, tangan, indera perasa, indera pencium, dan indra peraba, semua itu diciptakan Allah karena mempunyai tujuan dan tugas masing-masing.

Dirimu memiliki lisan (mulut) mempunyai kewajiban untuk melaksanakan tugas beribadah, misalnya mengucapkan dua kalimat syahadat, mengucapkan takbir, membaca surat Al Fatihah, membaca dzikir dzikir lisani, membaca tasbih, mengucapkan dan menjawab salam, melakukan amar makruf dan nahi munkar, mengajar orang yang tidak mengerti, memberi nasihat, memimpin orang sesat, memberi kesaksian yang benar dan membenarkan perkataan orang.

Tugas telinga dalam rangka beribadah kepada Allah misalnya mendengarkan sesuatu yang baik, mendengarkan nasihat agama, mendengarkan bacaan imam ketika shalat dan sebagainya. Jangan kemudian telinga digunakan untuk mendengarkan sesuatu yang haram. Perkara haram yang harus dihindari misalnya mendengarkan masalah-masalah yang berkaitan dengan kekufuran, bid'ah dan sejenismya, mendengarkan rahasia  lain, mendengarkan suara perempuan yang menimbulkan syahwat, dan sebagainya.

Adapun tugas mata dalam rangka beribadah misalnya melihat Al Quran dan kitab kitab ilmu sewaktu harus mempelajari isinya agar dapat membedakan mana yang benar dan mana yang salah, menyaksikan kebesaran Allah melalui makhluk Nya, dan sebagainya. Jangan kemudian mata engkau jadikan sebagai sarana untuk memandang sesuatu yang menyenangkan syahwat mu.

Selain itu, ada pula organ tubuh yang diciptakan Allah sebagai Indra perasa, yaitu lidah. Hendaknya engkau dapat memahami untuk apakah lidah diciptakan. Sebagai manifestasi ibadah kepada Allah, maka gunakanlah lidahku untuk sesuatu yang baik, misalnya mencicipi sesuatu. Dengan demikian engkau akan bisa bersyukur manakala merasakan nikmat yang diberikan Allah kepada mu. Jangan kemudian lidahmu engkau gunakan untuk mencicipi minuman keras atau racun, memakan makanan yang diharamkan dan sebagainya.

Allah juga menciptakan Indra penciuman yang disebut hidung. Gunakanlah dalam rangka beribadah. Tugas indra kita ini misalnya untuk membedakan  sesuatu yang halal dan yang haram, untuk membau mana yang racun dan mana yang tidak, untuk membau sesuatu yang bermanfaat dan sebagainya.

Tubuhmu dilengkapi dengan sepasang tangan untuk menunaikan tugas beribadah kepada Allah. Melalui tanganmu itu engkau harus bekerja mencari nafkah untuk mencukupi kebutuhan hidup. Dengan nafkah yang kau dapatkan dapat dimanfaatkan untuk jalan ibadah misalnya infaq, menafkahi anak dan istri, menyantuni yatim piatu dan untuk biaya menegakkan agama Allah. Gunakan pula tanganmu membimbing orang yang menbutuhkan Pertolongan, gunakan untuk membasuh wajah ketika berwudiu dan masih banyak hal-hal lainnya yang dapat engkau lakukan dengan tanganmu.

Adapun tugas kaki adaiah untuk berjalan mendatangi masjid menunaikan shalat berjamaah, melaksanakan thawaf wajib dan sa'i, menghadiri pertemuan yang membicarakan hukum-hukum Allah, menghadiri undangan, menghadiri majelis ta'lim dan sebagainya. Janganlah kaki engkau gunakan untuk mendatangi tempat-tempat maksiat.

Tugas-tugas Hati

Ada dua macam tugas hati dalam beribadah kepada Allah, yaitu yang telah disepakati wajib nya dan masih diperselihkan wajibnya.

Adapun perbuatan hati yang termasuk wajib dan telah disepakati adalah :

1. Ikhlas dalam beramal.

2. Mahabbah (Cinta) kepada Allah dan Rasulnya.

3. Sabar dalam menerima ujian

4. Takut kepada Allah SWT.

5. Mempunyai harapan yang kuat kepadaNya

6. Memantapkan niat untuk beribadah, 

7. Membenarkan sesuatu yang sudah pasti kebenarannya.

Adapun yang masih diperselisihkan wajibnya antara lain Ridla dalam menerima segala ketentuan Allah dan khusuk dalam shalat.

Sedangkan perbuatan hati yang harus dihindari karena dianggap haram adalah : Takabur (sombong), riya' (pamer) dalam beramal, ujub (berbangga diri), ghaflah (lalai), Hasud (dengki), nifak (kufur dan maksiat) merasa aman dari hukuman Allah, berputus asa dalam mengharap rahmatNya, merasa gembira jika melihat saudara sesama muslim yang kesusahan, mengharap kecelakan atau musibah bagi orang muslim, dan mempunyai keinginan untuk mengerjakan kemaksiatan.


JEJAK SEJARAH MURSYID THORIQOH AT-TIJANI SYEKH MUHAMMAD BIN YUSUF

  "Jejak Histori Syekh Muhammad bin Yusuf sukodono - Ampel Surabaya, abahny a KH Ubaid dan KH Zaid, salah satu pembawa Thoriqoh At-Tija...